Limit Komputer | Fitur Mengagumkan yang Akan Hadir di Pro Evolution Soccer 2014 - Siapa sih yang tidak kenal dengan game yang satu ini ? Ya, Pro Evolution Soccer atau lebih familiar disebut PES adalah sebuah game sepak bola yang sangat populer di indonesia bahkan di dunia yang diproduksi oleh Konami.
Dalam seri terbaru PES 2014, Konami telah menyiapkan beberapa fitur-fitur canggih yang akan memanjakan para pemainnya dengan dimotori oleh FOX Engine. selain itu konami juga mengungkapkan bahwa mereka akan membuat desain player semakin realistis dan membuat setiap baju para pemainnya tampak berbeda, yang memungkinkan baju dapat tertarik oleh sesama pemain.
Mau tahu apa saja fitur-fiturnya ? mari kita simak berikut ini :
Dapat Melakukan Protes Terhadap Wasit
Jika para gamers dirasa dirugikan oleh keputusan wasit, maka pada PES 2014 ini kalian dapat melakukan protes. Pada saat kalian melakukan protes maka keputusan wasit yang sudah dibuat dapat berubah sesuai keinginan wasit, namun kalian harus berhati-hati karena apabila kalian protes secara berlebihan maka resiko yang didapatkan ialah mendapatkan kartu kuning bahkan kartu merah.
Penonton/Suporter Dapat Memberikan Reaksi
Jika kalian berpikir bahwa hanya didunia nyata saja penonton/suporter dapat ber-reaksi apabila tim kesayangan mereka kalah atau menang, maka di PES 2014 semua yang kalian anggap mustahil dapat berwujud realistis. reaksi para penonton pun beragam diantaranya: menyalakan petasan, melemparkan botol, meninggalkan stadion, bahkan yang lebih heboh lagi, dapat melancarkan sinar laser kepada para pemain. tentu hal ini sangat membuat para pemain kebingungan terutama kiper.
Timnas Indonesia Juga Akan Hadir
Ini merupakan sebuah hal yang sangat menarik dimana konami atau sebagai developer game dari PES akan melisensikan Club dan Negara yang ber-rangking Fifa mulai dari 1-175. dengan kata lain indonesia juga akan ikut ambil bagian, karena seperti yang kita ketahui Indonesia termasuk dalam urutan 172 rangking Fifa.
Sebernarnya masih banyak lagi fitur yang belum diungkapkan oleh developer game ini. Jadi mari kita tunggu kabar selanjutnya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Related Post
-
Judul : Dragon Tiger Gate Kategori : action, fighting, Manhua, perjuangan Status : Komplit Bahasa : Indonesia Author : Tony Wong Ringkas...
-
Judul film : Sang Pencerah. Sutradara : Hanung Bramantyo. Penulis : Hanung Bramantyo. Pemera...
-
1. Pelanggaran HAM di Daerah Konflik Pelanggaran HAM di daerah konflik yang diberi status Daerah Operasi Militer (DOM), di Aceh. ...
-
Sejarah Musik Blues Blues dikenal sebagai sebuah aliran musik vokal dan instrumental yang berasal dari Amerika Serikat (AS). Musik yang ...
-
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah Ta’ala atas segala karunia, hidayah dan berjuta kenikmatan tak terhingga yang telah Dia anugerah...
No comments:
Post a Comment